Memilih Lampu Berdasarkan Ruang
Ruang Tamu・Ruang Keluarga・Ruang Makan

Ruang keluarga dan ruang makan memiliki fungsi utama sebagai ruang berkomunikasi. Di sini kita berkumpul bersama keluarga, bersantai, berbincang sembari menyaksikan TV, serta mengadakan pesta bersama teman dan tetangga. Cobalah Anda pikirkan jenis lampu yang sesuai dengan ruangan ini.
Cara Memilih Lampu Ruang Tamu, Ruang Keluarga dan Ruang Makan
Ruang tamu, ruang keluarga dan ruang makan adalah pusat kegiatan bagi keluarga dan tamu. Untuk ruangan yang memiliki banyak fungsi seperti berkumpul, makan, membaca buku, bekerja dan kegiatan lainnya, tentunya Anda ingin membuat suasana yang cerah dan fungsional, bukan?
-
Gunakan aksen lampu
Anda dapat menambahkan aksen terang-gelap untuk menikmati berbagai macam suasana seperti menggunakan lampu ceiling secara menyeluruh, lampu bracket untuk di dinding, atau lampu standing pada sudut ruang. Jika Anda menginginkan suasana yang elegan, kami merekomendasikan tipe Chandelier. Untuk memberikan kesan kuat pada lukisan, pajangan dan tanaman yang ada pada ruangan Anda, gunakan tipe Downlight, Spot Light atau Floor Stand. Anda tidak perlu mengkhawatirkan pajangan dan tanaman kesayangan Anda bila menggunakan lampu LED karena teknologi LED tidak banyak mengeluarkan panas dan sinar UV.
-
Menghidupkan berbagai macam suasana dengan menempatkan banyak penerangan di satu ruangan.
Konsep “satu ruangan dengan banyak penerangan” sangat cocok digunakan untuk ruang keluarga dan ruang makan yang memiliki berbagai fungsi. Pastinya Anda akan berpikir “Jika menggunakan banyak lampu, bukankah biaya listrik akan meningkat?”, yang terjadi adalah sebaliknya, “satu ruangan dengan banyak penerangan” justru akan menghemat listrik karena Anda hanya menggunakan lampu tertentu bergantung situasinya.
-
Menyatukan perasaan dengan “lighting spot”
Dengan membuat “lighting spot” seperti menggunakan lampu tipe Pendant pada meja makan, pandangan dan perasaan semua orang akan dapat terpusat pada meja.
Rekomendasi lampu untuk ruang tamu, ruang keluarga dan ruang makan
-
Nama produk:LED Downlight
Nomor produk:NNP71259
Ruang tamu: Gunakan lampu Downlight lebih dari satu untukmenghidupkan suasana pada ruangtamu.
-
Nama produk:LED Compact Ceiling Light ArjunaSeries
Nomor produk:NNP52714
Kelebihan : Lampu dengan motif batik sangat cocok untuk ruang keluarga bertema tradisional. Anda bisa menghidupkan suasana pada ruang keluarga dengan pengaturan cahaya.
-
Nama produk:LED Batten
Nomor produk:NNP84954
Kelebihan: Gunakan LED Batten pada dinding untuk menciptakan suasana tenang pada ruang keluarga.
-
Nama produk:LED Strip Light
Nomor produk:ASL017233
Kelebihan : Gunakan LED Strip Light jika ingin menggunakan pencahayaan tidak langsung denganberbagai bentuk
Ruang Tidur・Ruang Anak

Kami memperkenalkan cara memilih lampu untuk ruang tidur dan ruang anak, yang merupakan ruang privasi Anda. Lampu merupakan alat yang penting dan tidak tergantikan dalam menghidupkan berbagai macam suasana pada ruangan. Sesuaikan lampu dengan gaya hidup Anda dan ciptakan rasa “nyaman”.
Cara Memilih Lampu untuk Ruang Tidur
Untuk ruangan tempat Anda menghabiskan waktu setelah rutinitas sehari-hari, prioritaskan “ketenangan” terlebih dahulu. Lampu dengan warna yang hangat akan memberikan suasana tenang dan memudahkan untuk tidur. Tempatkan lampu di posisi yang rendah agar tidak terlalu silau sehingga memberikan suasana yang lebih tenang.
-
Intinya adalah “lampu yang tidak terlalu terang”
Cahaya lampu yang silau dan langsung mengarah ke mata Anda akan mengganggu waktu tidur. Kami merekomendasikan lampu tipe Ceiling Light yang memiliki lapisan penutup secara menyeluruh. Penyebaran cahaya yang baik dan pencahayaan yang tidak silau pada mata akan memberikan rasa nyaman. Untuk tipe dengan pengaturan cahaya melalui remote control, Anda bisa tetap berbaring sembari mengatur cahaya sesuai yang diinginkan. Bila memasang lampu tipe Downlight, letakkan lampu pada daerah kaki agar cahaya dari lampu tidak langsung masuk ke mata.
Cara Memilih Lampu untuk Ruang Anak
Ruang anak memiliki banyak fungsi seperti untuk tidur, belajar dan bermain.
Tentunya Anda ingin memilih lampu yang tepat untuk pertumbuhan dan gaya hidup buah hati Anda, bukan?
-
Pilih lampu yang baik untuk mata
Pilihlah lampu yang terang demi melindungi pertumbuhan mata anak Anda. Kami merekomendasikan lampu desk stand yang memberikan penerangan cukup untuk membaca dan belajar.
-
Aman dan nyaman dengan menggunakan lampu tipe Ceiling
Anak-anak melakukan gerakan tidak terduga seperti menerbangkan model-modelan, melempar bola dan gerakan lainnya. Gunakan Ceiling Light untuk ruang anak Anda agar terhindar dari gerakan anak yang tidak terduga.
Rekomendasi lampu untuk ruang tidur dan ruang anak
-
Nama produk : LED Compact Ceiling Light ArjunaSeries
Nomor produk:NNP52714
Kelebihan : Lampu dengan motif batik bertema tradisional sangat cocok untuk ruang keluarga. Anda bisa menghidupkan suasana pada ruang keluarga dengan pengaturan cahaya.
Teras・Taman・Kamar Mandi・Lingkungan Sekitar

Lampu pada lingkungan sekitar memiliki fungsi penting untuk mencegah kejahatan. Buatlah lingkungan yang sulit untuk dimasuki orang tidak dikenal dengan menerangi daerah yang jauh dari pengawasan Anda. Hal yang penting untuk dipikirkan dalam memilih lampu untuk beranda, balkon dan lingkungan sekitar adalah “pencahayaan yang menarik” dan “mencegah dari kejahatan.
Hal penting dalam penerangan kamar mandi adalah aman serta tahan air dan lembab, dan juga membuat suasana nyaman.Toilet juga merupakan bagian yang sangat lembab. Pilihlah lampu “anti lembab” dan tahan karat.
Cara Memilih Lampu Teras, Taman dan Lingkungan Sekitar
Ada banyak cara penggunaan lampu, seperti untuk menghias pot tanaman dan memberikan rasa nyaman. Tentunya Anda ingin memilih lampu yang sesuai dengan Anda serta memiliki fungsi mencegah kejahatan dan hemat energi, bukan?
-
Lampu dengan sensor untuk mencegah kejahatan dan hemat energi
Kami merekomendasikan untuk memberikan pencahayaan pada taman Anda saat malam hari demi mencegah masuknya orang tidak dikenal.
-
Penting untuk membuat suasana yang nyaman
Dengan memasang lampu tipe Light Up pada pot tanaman Anda dapat menikmati pemandangan eksotis. Dengan lampu LED, serangga akan menjauh sehingga membuat Anda dapat lebih nyaman menikmati waktu bersantai di beranda maupun balkon.
-
Memilih lampu berdasarkan fitur “tahan lama” dan “tahan hujan”
Pastikan Anda memilih lampu tipe tahan hujan agar siap menghadapi berbagai macam cuaca. Keindahan pada lampu juga akan bertambah lama untuk lampu dengan daya tahan yang baik serta anti karat.
Rekomendasi lampu untuk teras, taman dan lingkungan sekitar
-
Nama produk:Lampu Sorot
Nomor produk:NNP32900
Kelebihan: Kami rekomendasikan LED Flood Light yang tahan air untuk menerangi tanaman pada taman Anda. Memiliki fungsi penangkal petir.